Jadwal dan Lokasi Penutupan Jalan untuk Haul Sunan Bonang 2025 di Tuban

08 July, 2025

JURNAL PAPAR, Tuban – Dalam rangka menyambut kegiatan Hadroh dan Haul Sunan Bonang 2025, Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Tuban mengumumkan penerapan rekayasa lalu lintas yang akan berlangsung selama dua hari. Informasi tersebut disampaikan melalui akun resmi Instagram @llaj.tuban, Senin (7/7/2025).


Rekayasa lalu lintas ini diberlakukan guna mendukung kelancaran arus kendaraan dan ketertiban parkir selama rangkaian acara berlangsung.

Jadwal Rekayasa Lalu Lintas

Rekayasa arus lalu lintas akan dimulai pada Rabu, 9 Juli 2025, pukul 06.00 WIB hingga acara selesai. Dilanjutkan pada Kamis, 10 Juli 2025, mulai pukul 00.00 WIB hingga seluruh rangkaian kegiatan usai.

Masyarakat diimbau untuk tetap berhati-hati, disiplin, mematuhi rambu dan arahan petugas di lapangan demi keselamatan dan kelancaran bersama.

Lokasi Parkir Resmi

Pelaksanaan utama Haul Sunan Bonang akan dipusatkan di kawasan Alun-Alun Tuban pada Kamis, 10 Juli 2025. Untuk mengantisipasi kepadatan kendaraan, beberapa titik telah ditetapkan sebagai lokasi parkir resmi, antara lain:

    Ruas jalan:




      Titik Penutupan Jalan

      Beberapa ruas jalan akan ditutup secara selektif untuk mendukung rekayasa lalu lintas. Penutupan ini berlaku untuk kendaraan umum, dengan pengecualian bagi warga setempat, panitia, petugas keamanan, dan pihak yang memiliki kepentingan khusus.

      Berikut titik-titik penutupan:


        Dishub Tuban dan panitia penyelenggara mengajak seluruh masyarakat untuk mendukung kelancaran dan kekhusyukan acara keagamaan tahunan ini dengan mematuhi seluruh pengaturan lalu lintas yang telah ditetapkan.



        Lapangan Parkir Wisata Kebonsari

        Lapangan Parkir Boom

        Jl. Ronggolawe

        Jl. WR. Supratman

        Jl. Panglima Sudirman sisi utara (kecuali dari Simpang 4 Srumbung hingga SMPN 1 Tuban)

        Jl. Ahmad Dahlan

        Jl. Basuki Rachmad sisi selatan

        Jl. Brawijaya

        Jl. Pattimura

        Simpang 3 Gerdu Papak

        Simpang 3 SMPN 1 Tuban

        Simpang 4 Kali Tempe

        Simpang 3 CPM

        Simpang 4 Pegadaian (khusus larangan kendaraan roda empat)

        Simpang 3 Pemuda

        Simpang 4 Srumbung